-->

Bagaimana Cara Menggunakan LinkAja

Cara pakai Linkaja- Cara menggunakan LinkAja sangat mudah. Namun sebelumnya pastikan kamu telah menginstall di HP. Banyak manfaat yang kamu dapatkan saat menggunakan LinkAja seperti Bayar Merchant, beli pulsa dan paket internet, Bayar HP, Belanja Online,Bayar Listrik, Bayar TV Kabel, Pascabayar,Bayar PDAM, Kirim uang dan masih banyak lagi.

Agar dapat membeli pulsa dan paket data via linkaja, pastikan kamu telah mendownload dan install di HP. Kemudian daftar linkaja,selanjutnya isi saldo agar dapat digunakan untuk berbagai keperluanmu.

Untuk kamu yang belum pernah/baru pertama kali menggunakan LinkAja, mungkin akan bingung. Tapi jangan kawatir, admin akan jelaskan langkah-langkah cara memakai linkAja dari awal hingga akhir.

Cara Menggunakan Aplikasi LinkAja

Langkah pertama adalah mendownload aplikasi linkaja, kemudian install di HP kamu

cara-menggunakan-aplikasi-linkaja

Seperti yang terlihat pada gambar diatas, ada tiga langkah yang harus dilakukan agar dapat menggunakan linkaja. Selengkapnya panduan cara menggunakan linkaja

#1.Download dan Install Aplikasi LinkAja


cara-install-aplikasi-linkaja


Download aplikasi linkaja diplaystore. Tunggu sampai selesai install linkaja. Pada tahap ini kamu tidak akan menunggu lama, karena install aplikasi android hampir sama semuanya yaitu setelah download di playstore otomatis install.


#2.Registrasi Nomor HP 

Langkah kedua, setelah selesai download dan install linkaja. Buka aplikasi, kemudian registrasi nomor HP di Aplikasi Linkaja. Kemudian tekan tombol "Mulai", kamu akan mendapatkan kode verifikasi linkaja yang masuk via sms. Masukan kode verifikasi LinkAja pada aplikasi.

Selanjutnya kamu akan masuk pada laman Daftar yaitu melengkapi data diri, email dan PIN.

  • Isi Nama Lengkap
  • Isi Alamat Email
  • Kirim
  • Kemudian Buat PIN (Konfirmasi PIN 2 kali)
  • Otomatis kamu akan masuk akun linkaja
Agar kamu dapat menikmati semua fitur LinkAja, silahkan upgrade ke full service. Pada laman depan akun akan ada keterangannya. Kemudian untuk keamanan akun link aja, sebaiknya buat pertanyaan keamanan akun agar mudah reset PIN Linkaja. Cek email yang kamu daftarkan untuk verifikasi agar akun linkaja kamu semakin aman.

#3.Isi Saldo LinkAja

Langkah ketiga adalah mengisi saldo linkaja. Cara isi saldo linkaja sangat mudah, karena banyak layanan yang menyediakan top up saldo linkaja seperti Melalui rekning Bank(ATM Himbara, Mobile Banking atau Internet Banking, Alfamart, Alfamidi, Circle K, Dan+Dan, Family Mart,Grapari, Indomaret, KantorPos, Mitra Linkaja(MILA) dan Suzuya serta outltet atau counter jual pulsa.

Setelah berhasil Top Up Saldo Linkaja barulah kamu dapat menggunakannya untuk berbagai keperluan baik itu bayar Merchant, Beli pulsa atau Kuota serta belanja online.

Cara Bayar Merchant Via LinkAja

Pertama, pastikan sudah mendownload dan menginstall linkaja di HP, kemudian sudah registrasi nomor HP di aplikasi linkaja, selanjutnya telah mempunyai saldo linkaja. Nah jika tiga tahap tersebut sudah kamu lakukan, barulah kamu bisa gunakan linkaja untuk keperluanmu. Jika mau bayar merchant berikut ini caranya

  • SCAN QR adalah dengan cara mengggunakan Smartphone kamu untuk Scan QR di Merchant. Dari mesin EDC atau Static QR
  • QT TOKEN adalah dengan menggunakan QR TOKEN untuk pembayaran yang dapat dibuat dari aplikasi

Cara Beli Pulsa/Kuota Internet Via LinkAja

Silahkan buka aplikasi Linkaja, kemudian pilih menu "Pulsa/Data", selanjutnya "Masukan Nomor Isi Pulsa", lalu pilih apakah kamu mau isi "Pulsa atau Kuota" setelah memilih, kemudian pilih nilai isi pulsa/kuota, kemudian konfirmasi dan masukan PIN Linkaja. Tunggu beberapa saat pulsa kamu berhasil di isi ulang.

Caranya:

  • Pilih menu "pulsa /Data
  • Masukan Nomor HP
  • Tentukan pilihan antara Pulsa atau Data
  • Pilih Jumlah Pembelian
  • Konfirmasi
  • Masukan PIN LinkAja
  • Pulsa berhasil isi ulang

Pastikan tidak salah memasukan nomor saat isi pulsa, karena bisa mengakibatkan pulsa tidak masuk. Meskipun transaksi pulsa berhasil, tapi salah nomor tetap tidak masuk. Apabila kuota internet habis, pastikan fitur Data OFF untuk menghindari pulsa hilang setelah berhasil isi pulsa

Cara Kirim Uang Via LinkAja

Kirim uang via LinkAja tanpa Rekening Bank. Berikut cara mudah kirim uang melalui Aplikasi Linkaja

  • Pilih menu "Kirim Uang"
  • Pilih tujuan transfer kesesama Nomor HP linkAja atau Rekening Bank
  • Masukan Nomor Telpon/Nomor Rekening Tujuan
  • Masukan Jumlah kirim uang
  • Masukan PIN LinkAja dan saldo lansung terkirim
  • Cek SMS untuk konfirmasi pengiriman
  • Selesai

Cara Reset PIN LinkAja

Lupa PIN LinkAja bisa saja terjadi kapan saja, mungkin faktor terlalu banyak akun yang menggunakan password/pin sehingga kamu ada yang lupa pin aplikasi tertentu. Nah begitu juga dengan Pin LinkAja. Kamu tidak perlu cemas atau bingung jika mengalami masalah pada akun linkaja, salah satunya lupa pin.

cara-mengatasi-pin-linkaja-terblokir


Cara mengatasi lupa Pin LinkAja sangat mudah, kamu bisa reset Pin LinkAja melalui aplikasi tersebut.Asalkan kamu tidak lupa nomor HP yang terdaftar di LinkAja.

Cara Ubah Pin LinkAja

  • Buka aplikasi LinkAja
  • Masukan Nomor HP yang telah terdaftar kemudian tekan tombol "Mulai"
  • Kamu akan melihat Pesan "Masukan Pin Kamu" nah dibawah kolom PIN LinkAJa ada tulisan "Lupa PIN" silahkan klik menu tersebut
  • Akan terlihat tiga metode yang tersedia untuk mereset PIN LinkAja yaitu
  1. Pertanyaan keamanan. Kamu bisa pulihkan PIN Link aja dengan menjawab pertanyaan keamanan akun yang telah dibuat pada saat mendaftar LinkAja
  2. Email. Kamu bisa pilih metode pengiriman kode reset Pin LinkAja via email. Kemudian buka email dan temukan link reset pin
  3. Call Center. Hubungi Call Center LinkAja 150911 untuk pemulihan akun Lupa Pin

Cara atasi Lupa Pin LinkAja via tiga metode yaitu Pertanyaan keamanan, kirim link reset  PIN ke Email dan hubungi call center LinkAja. Cukup dengan tiga langkah ini kamu sudah bisa mengembalikan akun LinkAja.

Penutup

Demikianlah yang bisa admin jelaskan tentang cara menggunakan linkaja dan cara reset pin linkaja. Untuk lengkap kamu bisa klik disini. Banyak maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja.

Baca Juga Artikel Terkait

0 Response to "Bagaimana Cara Menggunakan LinkAja"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih