Bagaimana cara daftar paket sms telkomsel paling murah? Setiap orang yang ingin mengaktifkan paket sms telkomsel pastinya mencari harga paket sms telkomsel harian paling murah. Bagi kamu yang tidak ingin membeli paket sms berulang kali sebaiknya beli paket sms telkomsel mingguan, sedangkan untuk yang ingin memiliki masa aktif paket sms panjang aktifkan paket sms telkomsel bulanan. Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda.
Meskipun sekarang zamannya digital yang dapat mempermudah orang untuk komunikasi melalui internet dengan aplikasi seperti whatsapp, facebook, instram dan lain lain. Namun penggunaan sms tidak bisa ditinggalkan.
Terbukti dari banyaknya permintaan pelanggan yang ingin tahu cara daftar paket sms telkomsel paling murah. Masing-masing kartu telkomsel (Kartu SimPATI, Kartu AS, Kartu Loop dan Kartu Halo) memiliki cara aktivasi paket sms telkomsel yang berbeda-beda.
Nah bagi kamu yang ingin membeli paket sms telkomsel, silahkan baca cara membuat paket sms kartu as, cara daftar paket sms simpati, cara aktivasi paket sms kartu loop maupun cara daftar paket sms telokmsel berikut ini.
Cara Daftar Paket SMS Telkomsel Yang Mudah
Paket sms telkomsel dapat dibeli melalui beberapa metode yaitu menggunakan kode dial paket sms simpati *999#, kemudian cara beli paket sms kartu as lewat kode *100# dan paket sms loop lewat kode *567#. Selain itu, pelanggan telkomsel bisa membeli paketan sms lewat aplikasi mytelkomsel.
Silahkan pilih salah satu metode diatas untuk membuat paket sms telkomsel. Jika telah menentukan paket sms kartu simpati sesuai kebutuhan, maka ikuti langkah-langkah beli paket sms kartu as berikut ini.
Daftar Paket SMS Kartu AS Lewat Kode Dial
Paket sms kartu as bisa diaktifkan lewat kode *100# dan aplikasi mytelkomsel. Paket sms as memiliki beberapa macam masa aktif yaitu paket sms kartu as harian, paket sms as mingguan, paketan sms kartu as 15 hari dan paket sms kartu as bulanan.
Setelah menekan kode paket sms kartu as *100#, kamu dapat melihat masa aktif paket sms telkomsel, jumlah kuota dan harga paket sms. Lalu bagaimana cara membeli paket sms telkomsel? Simak langkah-langkah daftar paket sms telkomsel berikut ini.
- Buka menu panggilan
- Ketik kode dial paket sms kartu as *100# ok/panggil
- Tekan Nomor 5.Lainya
- Tekan lagi Nomor 5.Lainya
- Tekan Nomor 7.Lainya
- Tekan Nomor 3.SMS
- Paket SMS Ke sesama Telkomse
- Paket SMS Ke semua operator
Kuota paket SMS ke sesama telkomsel terbagi dari paket 10 sms, paket 30 sms, paket100 sms paket 300 sms dan paket jagoan 100 sms. Sedangkan paket sms ke semua operator memiliki kuota 50 sms ke semua oprator, 100 sms ke semua operator dan 300 sms ke semua operator. Silahkan beli paket sms telkomsel yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Masing-masing paket sms telkomsel memilik harga yang berbeda beda. Berapa harga paket sms kartu as ke sesama telkomsel?
Harga Paket SMS Kartu AS Sesama Telkomsel
- 30 SMS Rp.2rb/1 hari
- 100 SMS Rp.6500/1 hari
- 300 SMS Rp.2500/1 hari
- Paket jagoan serbu 45 sms sesama telkomsel + 5 sms all operator Rp.3rb/1 hari
Harga Paket SMS Kartu AS All Operator
- Paket 50 sms ke semua operator Rp. 2.750/1 hari
- Paket 100 sms ke semua operator Rp.4.250/ 1 hari
- Paket 300 sms ke semua operator Rp.7.250/1 minggu
Daftar Paket SMS Kartu AS Lewat Mytelkomsel
Aplikasi mytelkomsel dapat digunakan untuk membeli beragam jenis produk telkomsel seperti beli pulsa, paket internet, paket sms, paket nelpon. Selain itu, kamu juga bisa cek nomor hp sendiri melalui aplikasi. Tidak hanya itu, cek pulsa, kuota dan masa aktif juga bisa melalui aplikasi mytelkomsel. Untuk itu, bagi kamu yang ingi beli paket sms telkomsel gunakan saja aplikasi. Bagaimana cara menggunakan aplikasi mytelkomsel untuk beli paket? simak langkah-langkah berikut ini.
- Download dan install aplikasi mytelkomsel (Abaikan bagi yang sudah memiliki aplikasi mytelkomsel)
- Daftarkan nomor telkomsel ke aplikasi
- Buka sms yang berisi link tautan login ke aplikasi mytelkomsel
- Setelah kamu login, silahkan pilih paket sms yang sesuai dengan kebutuhan
- Tunggu konfirmasi paket sms berhasil diaktifkan
- Cek kuota paket sms di halaman utama mytelkomsel
- Selesai
Daftar Paket SMS Simpati
Beli paket sms simpati lewat kode *999# atau aplikasi mytelkomsel. Pilih masa aktif paket sms yang kamu butuhkan. Kode paket sms simpati berbeda dengan kode paket sms as. Bagi yang belum tahu cara mengaktifkan paket sms simpati, ikuti langkah-langkah membuat paketan sms simpati berikut ini.
Cara beli paket sms simpati via kode dial
- Tekan kode paket sms simpati *999# ok/panggil
- Tekan nomor 5.Lainya
- Tekan nomor 7.Lainya
- Tekan nomor 4.SMS
- Muncul beberapa pilihan paket sms simpati yaitu
- SMS Simpati sesama telkomsel
- SMS Simpati All Operator
- SMS Gift
Paket sms simpati sesama telkomsel hanya tersedia 1 macam saja yaitu kuota 200 SMS. Sedangkan paket sms simpati all operator/operator lain tersedia untuk beberapa macam kuota yaitu 50 SMS Operator lain Rp.2750/1 hari, 100 SMS ke operator lain Rp.4.250/1 hari, 200 sms ke operator lain Rp.6000/ 1 hari dan 300 sms operator lain Rp.7.250/7hari.
Selain kode *999# untuk beli paket sms simpati, pelanggan juga bisa menggunakan aplikasi mytelkomsel untuk daftar paket sms.
Cara Daftar Paket SMS Loop
Cara membuat paket sms loop berbeda dengan cara pembelian paket sms as dan simpati, karena masing-masing kartu memili kode yang berbeda. Pelanggan telkomsel yang menggunakan kartu loop yang ingin beli paket sms, ikuti langkah berikut.
- Buka menu panggilan di HP
- Tekan kode *567* atau kode dial sms loop *567*2*3# OK /Panggil
- Konfirmasi pembelian paket sms loop dengan menekan angka 1 untuk YA. Jika ingin melihat detail tarif paket sms loop tekan angka 2
- Tunggu SMS Balasan dari 8999 untuk proses selanjutnya
Harga paket sms berbeda-beda setiap lokasi. Jadi jangan bingung apabila harga paket sms lokasi A berbeda dengan harga paket sms lokasi B.
Harga dan Tarif SMS Kartu AS Berdasarkan Lokasi
Setiap kartu prabayar memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku, meskipun masih satu provider. Kartu as juga membagi tarif dan bonus SMS berdasarkan lokasi, ini dia pembagian daerahnya.
- Area Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi (Kecuali Pare Pare), dikenakan tarif Rp.2.000 keuntungannya adalah 1000 SMS yang berlaku ke sesama telkomsel dan 10 sms ke operator lain
- Area Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara Barat dikenakan tarif Rp.1.750, keuntungannya adalah 950 sms ke sesama telkomsel dan 50 sms ke operator lain
- Area Pare-Pare dikenakan tarif Rp.2.250 dengan kuota 1000 sms ke semua operator telkomsel dan 10 sms ke operator lain.
Sedangkan untuk tarif paket sms telkomsel untuk daerah/kota lainya silahkan kamu cek disini. Apabila ada kendala saat beli paket sms, buat paket sms telkomsel maupun ketika membeli paket sms simpati, as dan loop silahkan hubungi call center telkomsel 188 untuk minta bantuan.
Demikianlah yang dapat admin tulis dalam artikel ini tentang cara daftar paket sms telkomsel yang meliputi kartu simpati, as dan loop. Mohon maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja.
0 Response to "Cara Daftar Paket SMS Telkomsel Terbaru"
Post a Comment
Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih