-->

Cara Mendapatkan Kuota Gratis 3 (Tri) Terbaru


Cara-Mendapatkan-Kuota-Gratis-3-Tri-Terbaru



Bagaimana cara mendapatkan kuota gratis tri? Khusus untuk kamu yang menggunakan kartu tri mungkin masih ada sebagian yang belum tahu kalau Provider Tri sering memberikan kuota internet gratis. Sangat sayang untuk dilewatkan kesempatan ini.

Pastinya beruntung kamu yang mendapatkan kuota internet gratis tri, bagaimana cara mendapatkanya? baca artikel ini sampai habis ya agar mendapatkan informasi kuota internet gratis dari provider tri.

Cara Mendapatkan Kuota Gratis Tri (Bonstri)


Jika kamu sudah tahu cara menggunakan bonstri, maka  kamu bisa mendapatkan kuota gratis tri kapanpun yang kamu mau. Kuota gratis tri yang kamu dapatkan berbeda-beda, yang pastinya bisa digunakan untuk mengakses internet seperti menggunakan kuota gratis tri untuk mengakses youtube, whatsapp, instagram, facebook, line serta membuka website dengan paket internet gratis dari tri.

Nah bagi kamu yang penasaran bagaimana cara mendapatkan kuota gratis dari provider tri, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Silahkan download aplikasi bima+ dari google playstore atau Appstore
  2. Install aplikasi bima+ sampai selesai
  3. Daftarkan nomor tri ke aplikasi bima+
  4. Buat akun di bima+
  5. Setelah kamu berhasil login ke aplikasi bima+, silahkan lihat pada bagian halaman depan/beranda aplikasi.
  6. Pilih opsi "Bonstri"
  7. Masuk ke tab menu "Tukar Bonstri"
  8. Pilih kuota internet tri gratis yang sesuai dengan kebutuhanmu
  9. Kemudian pilih opsi "175 point", nilai point akan menentukan jumlah kuota tri gratis yang kamu dapatkan.
  10. Lanjut dengan menekan tombol "Tukar Point"
  11. Lalu pilih opsi "OK"
  12. Setelah itu masuk ke bagian tab menu  "Vouhcerku", setelah itu lanjut memilih opsi "Gunakan" pada menu  kuota internet yang telah kamu pilih
  13. Pilih lagi opsi "Gunakan"
  14. Muncul tulisan "Terima Kasih " lalu pilih OK
  15. Tunggu sms balasan yang menginformasikan bahwa kuota gratis tri telah berhasil diaktifkan

Nah untuk memastikan kuota gratis tri telah kamu dapatkan, silahkan cek kuota tri dengan cara masuk ke menu "akun saya", kemudian pilih "Info paket". Pada menu tersebut kamu dapat melihat rincian kuota gratis tri yang telah kamu dapatkan.

Sampai pada tahap ini kamu telah berhasil mendapatkan kuota gratis tri 3GB yang berlaku selama 1 hari. Silahkan dimanfaatkan paket internet gratis tri kuota 3GB/1hari dengan sebaik-baiknya. 

Paket internet gratis tri hanya bisa diaktifkan oleh pelanggan tri yang menggunakan kartu parabayar tri. Kamu tidak bisa mendapatkan kuota gratis tri setiap harinya dengan cara yang sama. Karena untuk satu nomor tri hanya bisa menukarkan poin tri satu kali selama 30 hari. Untuk itu, jangan sia-siakan kesempatan kuota gratis tri, usahakan kamu claim kuota tri gratis pada saat membutuhkan, contohnya apabila kuota tri habis.


Cara Mendapatkan Kuota Gratis Tri Lewat Promo Kuota AON Tri

Selain cara mendapatkan kuota tri lewat tukar poin, kamu juga bisa mendapatkan kuota gratis 3 lewat promo kuota AON/Always ON tri. Bagaimana cara melakukannya? simak ulasan berikut


1.Cara dapat kuota gratis tri 1GB/30 hari
Ketik format MAU<Spasi>4PM1 kirim ke 234
2.Cara dapat kuota gratis tri 2GB/30 hari
Ketik format MAU<spasi>4PM2 kirim ke 234 

 3.Cara dapat kuota gratis tri 3GB/30 hari

Ketik format MAU<Spasi>4PM3 kirim ke 234

4.Cara dapat kuota gratis tri 4GB/60 hari

Ketik format MAU<spasi>4PM4 kirim ke 234

 5.Cara dapat kuota gratis tri 5GB/60 hari

Ketik format MAU<Spasi>4PM5 kirim ke 234


Format diatas adalah cara mendaftarkan nomor tri pada promo kuota gratis AON (Always ON). Silahkan tunggu SMS Balasan apabila kamu sudah mengirim format diatas, dalam sms balasan nantinya akan diinformasikan apakah nomor tri kamu berhasil/gagal terdaftar pada promo kuota aon.

Cara Internet Gratis Tri Dengan Mode Pesawat/AirPlane

Ternyata banyak cara dapat internet gratis tri, kali ini kamu bisa gunakan trik internet tri gratis dengan mode pesawat/airplane. Jadi kamu tidak perlu menggunakan aplikasi internet gratis, karena langkah ini hanya memanfaatkan fitur dari smartphone agar dapat membuka internet secara gratis.

Cara menggunakan mode pesawat untuk internet gratis tri sangatlah mudah sekali. Fitur ini biasanya diguanakan untuk menonaktifkan sinyal pada hp. Apabila kamu aktifkan mode pesawat, maka sinyal otomatis hilang. Lalu, apakah bisa mengakses internet jika sinyal hilang? Mari kita simak ulasan berikut

Setelah sinyal data seluler nonaktif, selanjutnya aktifkan wifi. Apabila ada wifi yang sedang aktif dan tidak terkunci, maka kamu bisa memanfaatkan koneksi wifi sehingga kamupun dapat mengakses internet secara gratis. Namun, tujuan artikel kali ini bukanlah membahas hal tersebut. Untuk mengobati penasaran kamu ikuti panduan berikut.

  1. Aktifkan mode pesawat di smartphone kamu
  2. Buka menu panggilan dan ketik kode *#*4636#*#* setelah itu pilih menu "Phone Information"
  3. Gulir kebawah sampai kamu menemukan "Turn Of Radio" silahkan klik untuk mengaktifkan fitur tersebut
  4. Selanjutnya lihat pada bagian menu GPRS Service, apabila sudah muncul tulisan "Connected/terhubung" maka ponsel sudah terhubung dengan sinyal radio
  5. Silahkan keluar dari halaman "Enginer Mode", kamu sudah bisa mengakses internet gratis lewat mode pesawat.
Apakah cara internet gratis dengan mode pesawat aman? entahlah, karena admin belum pernah mencobanya. Namun jika kamu ingin menikmati internet gratis dengan mode pesawat silahkan dicoba.


Cara dapat Internet Gratis Tri Dari Pemerintah

Paket internet gratis tri dari pemerintah tidak bisa digunakan oleh semua orang. Karena kuota gratis tri yang diberikan pemerintah hanya untuk siswa, guru, mahasiswa dan dosen. Kuota gratis tri bisa dipakai oleh pelanggan lama maupun pelanggan baru.

Kuota gratis tri yang diberikan totalnya 30GB dan dibagi menjadi beberapa bagian yaitu kuota 10GB gratis tri dari pemerintah dapat digunakan untuk mengakses semua aplikasi, sedangkan kuotatri 20GB dari pemerintah bisa dipakai untuk belajar ketika membuka aplikasi ruangguru, Edmodo, Zenius, dan Google Classroom 24 jam selama 1 bulan

Untuk mendapatkan kuota gratis tri dari pemerintah pastikan peserta sudah memenuhi syarat-syaratnya yang meliputi

Siswa & Guru PAUD-SMA
  • Memiliki nomor HP yang aktif
  • Sudah terdaftar di Dapodik (Data Pokok Pendidikan)
Mahasiswa

  • Memiliki nomor HP yang masih aktif
  • Sudah terdaftar di PDDikti (Pangkalan Data Pendidikan Tinggi)
  • Memiliki KRS (Kartu Rencana Studi) yang masih aktif
  • Memiliki surat keterangan aktif sebagai mahasiswa

Dosen

  • Memiliki nomor HP yang masih aktif
  • Telah terdaftar di PDDikti
  • Memiliki surat keterangan aktif sebagai dosen
  • Memiliki nomor registrasi (NIDN/NIDK/NUP)
Setelah mengetahui syarat-syarat diatas, maka berikut cara mendapatkan kuota gratis tri dari pemerintah

  • Mengumpulkan data/nomor hp siswa, mahasiswa dan pengajar
  • Kepala sekolah/pihak sekolah/kampus membuat pernyataan tanggung jawab mutlak (SPTJM) menyatakan kebenaran data/nomor HP yang mendapatkan kuota gratis
  • Silahkan tunggu hingga nomor hp diproses dan pemilik nomor tri yang telah didaftarkan tadi akan dapat kuota gratis tri dari pemerintah.

Demikianlah yang dapat admin ulas dalam artikel ini tentang cara mendapatkan kuota gratis tri terbaru. Semoga  ulasan ini bermanfaat. Banyak maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja.

Baca Juga Artikel Terkait

0 Response to "Cara Mendapatkan Kuota Gratis 3 (Tri) Terbaru"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih