Cara Transfer Kuota Indosat - Hidup di zaman era digital menuntut kita untuk selalu menyisihkan uang untuk membeli keperluan selain kebutuhan makanan pokok. Terutama bagi pengguna ponsel pintar Android dan iOS yang membutuhkan kuota internet agak bisa mengakses internet untuk aktivitas browsing, download, chatting maupun streaming video.
Dengan semakin meningkatnya kebutuhan kuota internet, tak heran apabila masing-masing provider yang ada di Indonesia berlomba-lomba untuk menawarkan beragam jenis promo paket internet murah. Hal tersebut dengan tujuan untuk membantu mempermudah konsumen atau pelanggan untuk membeli kuota internet.
Bagi pengguna kartu im3 tentunya sangat beruntung karena Indosat sebagai salah satu provider yang banyak menawarkan berbagai promo menarik kepada setiap konsumennya.
Dalam layanan seluler indosat tersedia fitur baru yang bisa kita pakai untuk transfer kuota indosat yang kita miliki sehingga dapat berbagi kuota indosat. Namun sayangnya masih ada pelanggan indosat yang belum tahu cara menggunakan fitur berbagi kuota ini. Untuk itulah admin menulis artikel cara kirim kuota indosat.
Cara Transfer Kuota Indosat Ke Nomor Im3
Aplikasi Myim3 adalah aplikasi mobile milik provider indosat yang bisa digunakan oleh konsumen untuk cek kuota indosat, cek pulsa indosat, cek masa aktif indosat serta pembelian pulsa dan kuota. Selain itu, aplikasi ini dapat digunakan untuk transfer kuota indosat yang kita miliki.
Supaya kamu bisa mengirim kuota indosat ke nomor im3, pastikan sudah menginstall myim3 dan sudah mendaftarkan nomor pada aplikasi. Khusus bagi kamu yang belum mempunyai aplikasinya, lansung download di google playstore untuk android dan unduh di appstore untuk ios.
Setelah menginstall myim3 dan verifikasi nomor im3, silahkan ikuti langkah-langkah berikut supaya kamu bisa mengirim kuota indosat.
1. Transfer Kuota Indosat Lewat Myim3
- Buka aplikasi myim3
- Pilih menu "Beli"
- Pilih Paket indosat yang ingin ditransfer, lalu pilih menu "Lihat semua"
- Kemudian pilih menu "Beli/Gift"
- Pilih menu "Kirim Gift"
- Masukan nomor penerima transfer kuota indosat,lalu klik "Lanjutkan"
- Lalu pilih metode pembayaran, setelah menentukan metode pembayaran. Lalu klik "Bayar"
- Setelah melakukan pembayaran maka transfer kuota indosat lansung berhasil
- Pengirim dan penerima akan dapat SMS Notifikasi transfer kuota indosat berhasil
- Sampai tahap ini kamu telah selesai mengirim kuota indosat ke nomor im3
Untuk memastikan kuota internet telah masuk ke nomor penerima transfer kuota indosat. Silahkan mengecek kuota indosat lewat kode *123# atau aplikasi myim3. Apabila kuota indosat telah bertambah artinya bagi kuota telah sukses dilakukan.
Selain itu, kamu juga bisa transfer kuota indosat lewat menu gift yang berfungsi untuk mengirim paket indosat ke nomor im3. Simak cara berbagi kuota indosat lewat kode dial berikut ini
2. Cara Berbagi Kuota Indosat Lewat Kode Dial
- Buka menu panggilan
- Tekan kode dial bagi kuota indosat *123*5*3*1# ok/panggil
- Pilih menu "Gift Paket"
- Pilih jenis paket indosat yang ingin dibagikan
- Masukan nomor tujuan transfer kuota indosat dan klik OK
- Silahkan tunggu Notifikasi dari indosat
- Selesai
3.Cara Transfer Kuota Indosat Ke Operator Lain
Berbagi kuota internet pada umumnya dikirim ke sesama operator. Namun banyak juga yang menanyakan cara transfer kuota indosat ke operator lain, apakah bisa mengirim paket indosat ke nomor xl, apakah bisa bagi kuota indosat ke kartu simpati.
Untuk memastikannya kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Buka menu panggilan di HP kamu
- Tekan kode dial indosat *123# ok/yes
- Kemudian akan muncul informasi paket
- silahkan pilih "Kuota Paket"
- Masukan nomor tujuan transfer kuota
- Pilih nomimal transfer kuota
- Tunggu balasan transfer kuota indosat ke operator lain
Dalam SMS balasan transfer kuota indosat ke operator lain ada dua kemungkinan isi pesannya yaitu transfer kuota indosat berhasil dan bagi kuota indosat gagal. Apabila dalam sms balasan indosat tertera tulisan transfer kuota gagal. Artinya kamu tidak bisa mengirim kuota indosat ke operator lain, fitur transfer kuota hanya berlaku untuk sesama operator indosat saja.
Cara Gift Paket Indosat
Kuota Gift atau Gift paket internet adalah fitur yang dapat kamu pakai untuk transfer kuota internet. Kamu dapat menggunakan menu gift lewat kode dial maupun aplikasi. Pelanggan indosat yang menggunakan kartu im3 tentu bisa membagikan kuota internet yang dimiliki ke nomor im3.
Cara paling mudah untuk membagikan kuota indosat yaitu dengan kirim gift. Silahkan tekan kode *123# untuk menggunakan fitur gift paket indosat. Apabila tidak bisa transfer kuota indosat lewat kode dial, artinya kamu hanya dapat menggunakan aplikasi myim3 untuk berbagi kuota.
Apakah Kuota Indosat Bisa Di Transfer?
Iya, Bisa
Bagaimana Cara Berbagi Kuota Indosat?
Tekan kode *123# atau gunakan Aplikasi Myim3
Berapa Hari Masa Aktif Transfer Kuota?
Dalam detial transfer kuota indosat akan dijelaskan masa aktif kuota transfer
Kenapa transfer Kuota Indosat Gagal?
Pastikan Kuota Indosat mencukupi untuk di transfer, cek nomor penerima
Mengapa Kirim Gift Indosat Gagal?
Pastikan masa aktif kuota indosat yang dikirim masih ada, cek nomor penerima gitf indosat
Sekianlah yang dapat admin tulis dalam artikel dalam blog ini dengan judul cara transfer kuota indosat yang kita miliki. Semoga bermanfaat dan banyak maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja.
0 Response to "Cara Transfer Kuota Indosat Yang Kita Miliki"
Post a Comment
Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih