-->

Cara Klaim Token Listrik Gratis Januari 2021 Lewat WA dan www.pln.co.id

Token Listrik Gratis Januari 2020,- PLN telah memperpanjang durasi pemberian token listrik gratis hingga bulan maret 2021. Artinya kamu masih punya kesempatan untuk tiga bulan kdepan untuk claim token listrik gratis. PLN token gratis sitmulus covid-19 bisa kamu ambil mulai tanggal 7 Januari 2021 yang admin dapatkan sumber informasi dari finance.detik.com

Program ini berlaku bagi pelanggan dengan kategory rumah tangga yang memiliki daya listrik 450 VA dan daya 900 VA bersubsidi. Kemudian untuk kategory Bisnis dan Industri dengan Daya listrik 450 VA.



Lewat WA dan www.pln.co.idCara Klaim Token Listrik Gratis Januari 2021


Pelanggan rumah tangga yang memiliki daya listrik 450 VA diberikan diskon 100%. Kemudian pelanggan yang memiliki daya listrik 900 VA yang bersubsidi dan telah terdata dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kementerian Sosial, akan mendapatkan diskon 50%. Selanjutnya untuk pelanggan Bisnis dan Industri yang memiliki Daya Listrik 450 VA mendapatkan diskon 100% tagihan listrik.

Bagi pelanggan yang menggunakan listrik Pascabayar, bantuan lansung masuk dalam tagihan setiap pelanggan yang berhak menerimanya. Sedangkan bagi pelanggan yang menggunakan listrik prabayar atau yang biasa kita kenal listrik isi ulang (Pulsa Token, Token Listrik) Besaran bantuan yang diberikan  sama dengan sebelumnya ditahun 2020.


Cara Klaim Token Listrik Gratis Januari 2021


Nah untuk kamu yang ingin tahu cara claim token listrik gratis PLN. Ikuti langkah-langkah berikut. Ada beberapa metode yang bisa kamu gunakan untuk dapat token listrik gratis maupun cara cek daya listrik untuk dapat diskon tagihan.


Cara Dapat Token Gratis Stimulus PLN 2021 Lewat Situs www.pln.co.id


  • Buka situs www.pln.co.id
  • Pada halaman silahkan pilih menu Stimulus Covid-19 (Toekn Gratis/Diskon)
  • Masukan ID Pelanggan atau Nomor Meteran Listrik pada kolom yang disediakan
  • Kamu akan dapat SN Token Listrik Gratis PLN Januari 2021
  • Silahkan masukan Serial Number Token /SN Token pada masing-masing meteran sesuai ID Pelanggan
  • Selesai

Token Listrik Gratis 2021 Lewat WhastApp


  • Simpan Nomor WhatsApp PLN 08122-123-123 di HP kamu
  • Setelah itu buka aplikasi WhatsApp
  • Lalu kirim pesat chat ke nomor WA PLN dengan cara masukan ID Pelanggan/Nomor Meteran
  • Kamu lansung dapat SN Token Listrik Gratis
  • Silahkan Masukan Nomor Token Listrik Gratis / SN Token ke masing-masing meteran sesuai dengan ID Pelanggan
  • Selesai

Token Listrik Gratis Lewat Aplikasi PLN Mobile

Selain menggunakan situs www.pln.co.id dan whatsapp pln untuk klaim token gratis januari 2021. Kamu juga dapat gunakan aplikasi PLN Mobile. Silahkan download dan install terlebih dahulu. Kemudian ikuti langkah berikut ini

  • Buka aplikasi PLN Mobile yang telah kamu install
  • Setelah kamu berada dihalamn utama aplikasi, lansung pilih menu "PLN Peduli Covid-19" yang terletak pada bagian "INFO & PROMMO"
  • Selanjutnya masukan Nomor Meteran/ID Pelanggan
  • Token Gratis segera tampil dilayar
  • Kemudian masukan Serial Number/SN Token Gratis pada meteran masing-masing sesuai ID Pelanggan
  • Selesai


Demikianlah cara ambil token listrik gratis pln sitmulus covid-19. Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan wawasanmu. Silahkan ikuti langkah-langkah diatas untuk dapat token gratis januari 2021. Banyak maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja.

Baca Juga Artikel Terkait

0 Response to "Cara Klaim Token Listrik Gratis Januari 2021 Lewat WA dan www.pln.co.id"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih