-->

Cara Mengubah Kuota Belajar Telkomsel 10GB Menjadi Kuota Reguler Apakah Bisa Untuk Internetan?

Banyak yang menyalahgunakan kuota belajar 10GB untuk internetan, penyalahgunaan yang admin maksud adalah merubah kuota belajar menjadi kuota utama. Kuota belajar 10GB adalah paket internet yang digunakan untuk program belajar dan dapat dipakai untuk mengakses aplikasi serta portal universitas kampus atau sekolah. Sedangkan kuota utama adalah paket internet yang digunakan untuk mengakses internet secara keseluruhan yang ada di internet (Browsing, download, upload,Youtube, instagram, facebook, line, whatsApp, instagram dan lan-lain). Banyak yang mencari cara agar bisa merubah kuota belajar menjadi kuota reguler, hal ini terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang muncul di pencarian google tentang cara mengubah kuota belajar menjadi kuota utama.


Cara-Mengubah-Kuota-Belajar-Telkomsel-10GB-Menjadi-Kuota-Reguler-Apakah-Bisa-Untuk-Internetan?


Kuota Murah Telkomsel Paket belajar10GB diberikan oleh Telkomsel kusus untuk siswa/mahasiswa yang ingin mengakses aplikasi dan portal kampus atau sekolah agar tetap dapat belajar meskipun dirumah. Akan tetapi banyak yang ingin menyalahgunakan kuota belajar tersebut dengan mengubah kuota kuota belajar.

Kuota Belajar Digunakan Untuk Apa

Kuota belajar atau kuota edukasi digunakan untuk apa. Apakah kuota belajar bisa dipakai untuk internet, apakah kuota edukasi bisa dipakai untuk whatsApp, apakah kuota belajar bisa digunakan untuk mengakses youtube. Itulah beberapa pertanyaan yang banyak muncul di pencarian google.

Perlu diketahui bahwa kuota belajar digunakan untuk mengakses aplikasi dan portal universitas yang telah ditentukan dalam keterangan paket/kuota belajar (kuota edukasi).

Dengan harga kuota belajar 10GB telkomsel yang sangat murah, banyak yang menginginkan kuota tersebut. Meskipun semua pelanggan Telkomsel bisa mengaktifkan kuota belajar 10GB, akan tetapi tidak semua layanan dapat diakses oleh kuota belajar, artinya kuota belajar tidak bisa digunakan secara bebas untuk mengakses internet.

Layanan yang bisa diakses oleh Kuota Belajar 10GB Telkomsel Rp.10

Jika kamu telah mengaktifkan kuota belajar Telkomsel 10GB harga Rp.10,hal yang perlu kamu tahu adalah layanan yang dapat diakses oleh kuota belajar tersebut adalah Ilmupedia dan Conference seperti:

  • Rumah Belajar
  • Zenius
  • Quipper
  • Udemy
  • Duolingo
  • Sekolah.mu
  • Cakap
  • Bahaso
  • Cambridge
  • AyoBlajar
  • Zoom
  • CloudX
  • Umeetme
  • Microsoft Teams
  • Cisco Webex
  • Gogole Meet
  • Google Classroom

Selain aplikasi diatas masih ada ratusan e-learning kampus atau sekolah yang dapat diakses oleh kuota belajar 10GB Telkomsel. Sudah jelas dalam keterangan kuota belajar hal apa saja yang bisa diakses. Artinya. Kuota belajar tidak bisa digunakan untuk mengakses internet selain aplikasi dan situs yang telah disebutkan. 

Sudah seharusnya kita mendukung program pemerintah untuk tetap semangat belajar walaupun dirumah, dengan hadirnya kuota belajar yang diberikan oleh masing-masing provider yang kita salahgunakan dengan cara mengubah kuota belajar menjadi kuota reguler. Apabila hal ini terjadi, maka akan berdampak buruk pada ketidakstabilan jaringan internet, sehingga berdampak pada akses layanan aplikasi dan situs yang digunakan untuk belajar oleh adik-adik maupun saudara kita yang ingin belajar.

Cara Menggunakan Kuota Belajar / Kuota Edukasi

Agar dapat menggunakan kuota belajar hal yang perlu kamu lakukan adalah aktivasi paket belajar, cara daftar kuota belajar sangat mudah kok. Ada dua metode untuk mengaktifkan kuota belajar yaitu menggunakan aplikasi mytelkomsel dan menggunakan kode umb.

1. Tekan kode UMB Kuota belajar Telkomsel 10GB berikut ini

*363*844# OK

Kamu akan melihat beberapa pilihan setelah menekan kode paket belajar tersebut, silahkan kamu pilih nomor 1. Anda akan mengaktifkan kuota belajar telkomsel 10GB harga Rp.10? Pilih angka 1 atau balas YA untuk membeli paket internet murah telkomsel.

2.Beli Kuota belajar Lewat Mytelkomsel

Download aplikasi mytelkomsel di ponsel kamu(bagi yang belum memiliki) abaikan jika sudah ada aplikasi mytelkomsel. Lalu buka aplikasi dan pilih internet, kemudian cari "kuota belajar 10GB Telkomsel Rp.10. Kemudian silahkan kamu aktifkan kuota belajar.

Selain dua metode untuk mendapatkan kuota belajar telkomsel, kamu juga bisa temukan kuota belajar melalui kartu perdana bertanda kusus "Kuota belajar". Paket belajar pada kartu perdana hanya akan ditemukan apabila kartu perdana tersebut mempunyai kode kusus yaitu Kuota belajar. Artinya tidak semua kartu perdana  yang menyediakan kuota belajar.

Paket hanya bisa digunakan sekali. Apabila kamu telah membeli kuota ilmupedia 10GB maka tidak bisa lagi untuk membeli kuota belajar 10GB Rp.10 ini. 

Semoga dengan adanya penjelasan tentang apakah kuota belajar 10GB bisa digunakan untuk internetan, dapat menambah informasi untuk kamu bahwa kuota belajar telkomsel maupun kuota edukasi tidak bisa dipakai untuk internetan maupun sosial media. Banyak maaf jika ada salah kata dalam penulisan artikel yang tidak disengaja.

Baca Juga Artikel Terkait

0 Response to "Cara Mengubah Kuota Belajar Telkomsel 10GB Menjadi Kuota Reguler Apakah Bisa Untuk Internetan?"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih