-->

Cara Mendapatkan Pulsa SOS dan Kuota Darurat Indosat Ooredoo

caraceksisapaket - Banyak pengguna kartu im3 yang bertanya apa itu pulsa sos dan kuota darurat indosat dan bagaimana cara mendapatkan pulsa sos tersebut. Selain itu, merekan juga penasaran apakah pulsa sos indosat bisa beli paket internet. Nah untuk menjawab pertanyaan tersebut admin akan jelaskan dalam artikel ini.

Kebutuhan pulsa dan paket internet zaman sekarang sangat meningkat karena tidak hanya digunakan untuk komunikasi saja pulsa tersebut. Akan tetapi banyak digunakan untuk membeli paket data agar dapat mengakses internet untuk mencari informasi maupun mencari hiburan seperti menonton video youtube dan chatting di sosial media whastapp, instagram serta facebook. Tinggi nya permintaan paket data membuat provider menghadirkan beragam jenis kuota internet,selain itu disediakan juga layanan pinjam pulsa dan kuota darurat sebagai solusi disaat kuota utama habis namun belum sempat beli paket karena banyak hal.

Kamu yang menggunakan kartu im3 dapat memanfaatkan layanan pulsa SOS dan Kuota darurat indosat ooredoo agar tetap bisa mengakses internet. Setelah kamu mendapatkan pulsa sos indosat dapat digunakan untuk nelepon. Sedangkan kuota dururat im3 dapat dipakai untuk akses internet.

Apa Itu Pulsa SOS IM3 dan Kuota Darurat Indosat Ooredoo

Pulsa dan kuota darurat indosat ooredoo adalah layanan khusus yang diberikan untuk kamu sebagai pengguna setia kartu im3 ooredoo prabayar. Produk yang diberikan akan ditambahkan dalam bentuk saldo pulsa atau kuota darurat yang bisa kamu pakai untuk segala aktivitas berkomunikasi baik itu nelpon, kirim sms, maupun pembelian kuota paket di google playstore.

Dengan adanya layanan Pulsa SOS indosat kamu tidak perlu kawatir lagi saat habis pulsa dan kuota. Namun perlu di ingat menggunakan pulsa sos tidak gratis begitu saja, meskipun saat mendapatkan pulsa darurat tidak dipotong pulsa. Namun pada saat isi ulang pulsa baik lewat voucher indosat,toko maupun aplikasi maka otomatis di potong untuk pembayaran pinjaman pulsa sos yang telah kamu aktifkan. Paket darurat disebut juga dengan hutang pulsa atau pinjaman paket indosat yang di kembalikan saat mengisi pulsa berikutnya. Jadi kamu jangan kaget apabila setelah berhasil mengisi pulsa im3 tiba-tiba pulsa berkurang.

Biaya Pembayaran Pulsa atau Paket SOS Indosat

Jika kamu ingin mendapatkan pulsa SOS atau paket DARURAT dari Indosat perlu diketahui dulu harga pengembalian pinjaman pulsa tersebut. Layanan ini hampir sama dengan hutang pulsa, jadi kamu harus membayarnya pada saat mengisi pulsa yang di potong secara otomatis. Berikut daftar harga membayar pinjaman pulsa atau kuota sos indosat.


1.Pulsa SOS Indosat Ooredoo


Harga-pembayaran-pulsa-sos-indosat-ooredoo

Kamu bisa pinjam pulsa im3 mulai nominal Rp.1.000 sampai Rp.100.000. Masing-masing nominal memiliki masa aktif pulsa yang berbeda-beda. Jadi silahkan pakai pulsa sos indosat sesuai kebutuhanmu.


2.Paket Darurat Indosat Ooredoo


Harga-pembayaran-kuota-darurat-indosat-ooredoo

Kamu bisa mendapatkan paket darurat indosat ooredoo mulai dari kuota 700MB masa aktif 1 hari sampai dengan 2GB masa aktif paket 15 hari. Harga dan kuota dapat berubah-ubah sewaktu-waktu, jadi silahkan kamu cek update kuota darurat im3 lewat kode dial.


Cara Pinjam Pulsa SOS dan Kuota Darurat Indosat

Cara pinjam pulsa sos im3 dan kuota darurat indosat ooredoo sangat mudah sekali. Kamu bisa gunakan kode dial pulsa sos dan metode sms untuk pinjam paket darurat. Nah untuk penjelasan lebih lengkapnya simak dibawah ini ya.

1. Cara dapat pulsa sos indosat ooredoo via umb *505#

Saat kamu melakukan aktivitas komunikasi melalui panggilan telepon, kirim sms maupun akses internet dengan paket data. Namun pulsa dan kuota tidak cukup, maka indosat ooredoo lansung mendeteksi kondisi tersebut bahwasanya pelanggan sedang membutuhkan pulsa atau paket internet. Otomatis kamu dapat penawaran melalui SMS untuk meminjam pulsa atau kuota paket.

Apabila kamu tidak mendapat sms penawaran pinjam pulsa atau paket internet saat pulsa habis, lansung saja cek penawaran pulsa sos lewat kode umb *505#. 

  • Buka menu panggilan di smartphone
  • Tekan kode dial pulsa sos indosat *505# panggil/ok
  • Tunggu hingga muncul pop up penawaran pulsa sos
  1. U 1GB+2GBApps/7hari Rp20rb
  2. Internet 2GB/15hari Rp15rb
  3. Kuota darurat Lainnya
Silahkan pilih penawaran yang ingin kamu dapatkan, setelah menemukan pulsa sos lansung aktifkan dan tunggu konfirmasi kuota sos sudah dapat digunakan. Apakah semua nomor im3 dapat meminjam pulsa sos? Nah bagi kamu yang ingin tahu syarat dan ketentuan penggunaan pulsa sos im3 silahkan lihat dibawah ini.


Syarat Meminjam Pulsa SOS dan Kuota Darurat Indosat

Ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi saat kamu ingin pinjam pulsa sos kartu im3 indosat. Berikut persyaratan hutang pulsa. 

  1. Sisa pulsa utama kartu im3 kurang dari Rp.2.500
  2. Kartu im3 telah aktif minimal pemakaian 3 bulan
  3. Sudah melunasi pinjaman pulsa sos sebelum nya (Jika ada)
  4. Transfer pulsa indosat tidak bisa melunasi hutang pulsa sos

Apabila persyaratan tersebut telah terpenuhi silahkan cek di *505# untuk meminjam pulsa kartu im3 dan aktifkan sesuai kebutuhanmu. Kamu tidak perlu bingung bagaimana cara bayar pinjaman pulsa sos indosat karena otomatis di potong pulsa saat kamu isi ulang.

Demikianlah yang dapat admin jelaskan dalam artikel ini mengenai cara hutang pulsa sos indosat dan mendapatkan paket darurat im3 saat kuota habis. Mudah-mudahan penjelasan artikel ini dapat menambah informasi kamu. Admin mohon maaf jika ada salah kata dalam penulisan yang tidak disengaja. Jika ada masalah saat menggunakan layanan indosat hubungi call center 185.

Baca Juga Artikel Terkait

0 Response to "Cara Mendapatkan Pulsa SOS dan Kuota Darurat Indosat Ooredoo"

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini, silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik pembahasan. Komentar berisi Link Aktif, Promosi Produk Tertentu, J*di, P*rn*, Komentar berbau SARA dan Permusuhan, tidak akan dipublish/Lansung Admin HAPUS. Terima Kasih